Materi Kuliah Akuntansi 1 "Peran Akuntansi dalam Pembuatan Laporan Keuangan" Semester 1
Materi Kuliah Akuntansi 1 "Peran Akuntansi dalam Pembuatan Laporan Keuangan" | Universitas Moch. Sroedji Jember | Catatan Hasil Kuliah : Setelah cukup lama rehat tak menulis di blog ini, saya akan mulai aktif menulis oy saya baru saja merubah domain dari blog ini dari Maulanaaliyusuf.blogspot.com menjadi www.catatansantri.net memang agak sangat jauh ya, tapi ini karna memang bukan hanya saya sebagai mahasiswa tapi saya sebagai santri. Dan materi kuliah yang akan saya tulis adalah tentang Akuntansi, eng.. ing.. Eng..!! Akuntansi salah satu materi kuliah wajib saya, karna saya menempuh prodi ilmu manajemen, selain pengantar bisnis akuntansi juga merupakan materi wajib yang harus saya kuasai dan lebih menonjol dibandingkan materi yang lain. Oy seperti biasa akan saya perkenalkan dosen yang mengajar pada mata kuliah ini yaitu Drs. Bayangkara Warmadewa WD. MM, namanya cukup keren kan, agak ke sansekertaan gitu, Selain namanya keren Dosen yang satu ini memang cukup cepat melebur dengan mahasiswa, dosen yang cukup supel, dan gampang banget deket ama mahasiswa. tak salah kalau pak bayangkara ini didaulat sebagai Pembantu Rektor 3 untuk masalah Kemahasiswaan. kalo di sekolah itu Kesiswaan. langsung saja saya akan masuk ke materi saja, karna saya tidak seharusnya terlalu lama bertele-tele. cekidot.
yang pertama akan saya bahas adalah Pengertian Akuntansi, karna gak mungkin saya bahas akuntansi tanpa saya berikan definisinya terlebih dahulu, kurang maremlah dalam bahasa jawanya.
Pengertian Akuntansi.
- Akuntansi menurut Bahasa berasal dari bahasa Asing(english) yaitu Accounting yang jika diartikan kedalam bahasa indonesia berarti menghitung/ mempertanggungjawabkan.
- Akuntansi adalah suatu proses mencatat, mengklasifikasi, meringkas, mengolah dan menyajikan data, transaksi serta kejadian yang berhubungan dengan keuangan sehingga dapat digunakan oleh orang yang menggunakannya dengan mudah dimengerti untuk pengambilan suatu keputusan serta tujuan lainnya.
Fungsi Akuntansi :
Fungsi utama dari akuntansi adalah digunakan sebagai informasi keuangan yang valid dari sebuah Organisasi/ perusahaan. berdasarkan laporan akuntansi yang sudah ada kita bisa melihat posisi keuangan dari organisasi tersebut, beserta perubahan-perubahan yang terjadi di dalamnya. Segala Informasi dari Organisasi tersebut akan digunakan untuk penilaian, tentang kesehatan organisasi/ perusahaan, dan nilai jual dari perusahaan tersebut. Hasil akhir dari proses akuntansi adalah pembuatan Laporan Keuangan.
Laporan Dasar Akuntansi :
Dalam proses akhir dari akuntansi maka akan menghasilkan Output berupa Laporan Keuangan Terdiri dari 3 Laporan Keuangan
- Laporan Rugi Laba.
- Laporan Perubahan Modal dan
- Laporan Neraca.
Dalam pembuatan laporan keuangan yang harus dicantumkan ialah nama perusahaan, nama laporan, dan tanggal penyusunan atau jangka waktu laporan tersebut, untuk memudahkan pihak lain memahaminya. Laporan ini dapat bersifat periodik dan bisa juga bersifat suatu waktu tertentu saja.
Kegunaan Laporan Keuangan adalah sebagai Referensi bagi stakeholder terkait yang mempunyai hak untuk mengetahui Laporan Keadaan sebuah perusahaan. Pihak terkait disini terbagi menjadi Dua yaitu Pihak Internal dan Eksternal, siapa saja pihak yang membutuhkan informasi dari Laporan keuangan tersebut? dibawah ini daftar pihak yang terkait membutuhkan informasi tentang Laporan keuangan sebagai berikut .
- Internal
- Direktur (CEO/ GM)
- Karyawan
- Pelanggan(Customer)
- Eksternal
- Investor
- Owner Equity (Pemegang Saham)
- Goverment/ Pemerintah (untuk menentukan nilai Pajak)
- Bank (Untuk menentukan Nilai Pinjaman yang akan disetujui)
- Masyarakat.
Mengenal Lebih Jauh Laporan Keuangan.
1. Laporan Laba/ Rugi(Income Statement atau Profit and Loss Statement).
Laporan Laba Rugi merupakan salah satu bagian dari Laporan Keuangan suatu perusahaan yang dihasilkan pada suatu periode akuntansi yangmenjabarkan Unsur-unsur pendapatan dan beban usaha sehingga menghasilkan suatu Laba Bersih. apa saja yang termasuk ke dalam Laporan ini? yaitu Omset penjualan, dan semua biaya2. Seperti apa bentuk dari laporan Laba/ Rugi, seperti gambar dibawah ini.
2. Laporan Perubahan Modal(Ekuitas/ Equity)
Laporan Perubahan Modal Merupakan salah satu dari laporan keuangan yang dibuat oleh perusahaan yang menggambarkan peningkatan atau penurunan aktiva bersih(Kekayaan) selama periode yang bersangkutan berdasarkan prinsip pengukuran tertentu. Apa saja yang termasuk dalam laporan ini? yaitu Modal awal, Laba Operasional, dan Modal akhir) seperti apa bentuk dari Laporan Perubahan modal silahkan simak gambar dibawah ini.
3. Laporan Neraca/ Posisi Keuangan(Balance Sheet).
Laporan Neraca merupakan salah satu bagian dari laporan keuangan yang dihasilkan pada suatu periode akuntansi yang menunjukkan posisi keuangan entitas tersebut pada akhir periode. Neraca sendiri terdiri dari tiga unsur, yaitu Aset(Kekayaan/Aktiva), Liability(Hutang), Ekuitas(Modal).
Catatan : untuk Aktiva merupakan Bentuk dari Kekayaan(Wujudnya), dan pasiva(Utang/Modal) merupakan sumber dari kekayaan(darimana kekayaan itu berasal).
Mungkin ini saja yang bisa saya bagikan pada teman-teman semua, semoga apa yang saya tuliskan ini bisa bermanfaat untuk teman-teman semuanya. terima kasih.
by : Admin
0 Response to "Materi Kuliah Akuntansi 1 "Peran Akuntansi dalam Pembuatan Laporan Keuangan" Semester 1"
Posting Komentar